Berbagi Tips Komputer, Blogger, Dan Android

Cara Format Atau Install Ulang Flashdisk

flash-disk  Cara Mengatasi Flashdisk yang Tidak Bisa Diformat – Haloo Sobat, kembali lagi dengan kami Helmiselo.blogspot.com, sebuah blog sederhana yang berisikan kumpulan cara-cara y,ang biasa kita temukan dalam kehidupan sehari-hari.
Pada kesempatan hari ini kami akan berbagi informasi mengenai Cara Mengatasi Flashdisk yang Tidak Bisa Diformat.
Flashdisk merupakan sesuatu yang cukup penting bagi sebagian orang karena biasanya di dalam flashdisk terdapat file-file penting maupun file pribadi. Namun terkadang kita juga ingin mengosongkan flashdisk tersebut baik karena sudah penuh maupun terinfeksi virus. Pernahkah kalian mengalami kejadian dimana flashdisk tidak bisa di format? Untuk yang sedang mengalaminya, cobalah langkah yang akan kami berikan berikut ini.

Cara Mengatasi Flashdisk yang Tidak Bisa Diformat

  • Langkah 1
  1. Tancapkan flashdisk ke port USB pada laptop maupun CPU kalian.
  2. Klik Start dan pilih RUN (jika bingung, klik start kemudian di dalam mesin pencarian ketikkan “run” atau bisa juga dengan menekan windows + R)
    .
  3. Setelah muncul, ketikkan compmgmt.msc pada kotak dialog run.
  4. Maka akan muncul sebuah tampilan dengan nama computer management
  5. Pilih storege, kemudian pilih disk management.
    Klik Untuk Memper besar
  6. Disini akan muncul flashdisk kalian.
    Klik Untuk Memper besar
  7. Selanjutnya klik kanan pada flashdisk kalian dan pilih create partition.
    Klik Untuk Memper besar
  8. Langkah selanjutnya adalah  klik kanan dan pilih “format”. dan pulih "Yes"
  9. Flashdisk selesai di format
  • Langkah 2
  1. Masuk ke menu run (Windows + R)
  2. Kemudian ketikan regedit
  3. Setelah itu akan muncul kotak dialog dan tekan Ctrl+F.
  4. Ketik “write protected”  pada kotak dialog pencarian, kemudian pilih Find Next
  5. Hapus saat muncul keterangan “write protected” dengan cara klik kanan dan pilh hapus.
  6. Jika muncul peringatan konfirmasi, plilh Ok
  7. Maka Write protected pada flashdisk kalian sudah terhapus (write protected merupakan salah satu penyebab flashdisk tidak bisa diformat)
  8. Langkah berikutnya yaitu menutup menu Registri Editor dan cabut flashdisk dari port USB kemudian restart komputer kalian.
Demikianlah beberapa cara ya bisa kalian lakukan untuk mengatasi masalah flashdisk kalian, semoga dapat membantu.
Terima Kasih Sudah Berkunjung >>>Sampai bertemu Di Postingan Selanjutnya...
Tag : Tips & Trick
0 Komentar untuk "Cara Format Atau Install Ulang Flashdisk"

Back To Top